13 December 2012

Review Drama: My Daughter Seo young


Title: 내 딸 서영이 / Nae Ddal Seoyoungi / Seo Young, My Daughter / My Daughter So Young
Genre: Family, melodrama, romance
Episodes: 50
Broadcast network: KBS2
Air time: Saturday & Sunday 19:55

Well walau masih masih terngiang-ngiang dengan Nice Guy tapi saya memutuskan untuk mencari drama lain untuk ditonton yang mungkin lebih santai dari Nice Guy. Dan saya memutuskan untuk menonton drama ini, My Daughter Seo young.

Drama ini ditayangkan di stasiun TV yang sama dengan Nice Guy, yaitu KBS. Awal nonton juga karena penasaran dengan ratingnya yang lumayan tinggi. Sampai lebih dari 30. Saya sendiri tidak begitu familiar dengan para pemainnya.

Dramanya berkisah tentang seorang wanita, Lee Seo young, yang berasal dari keluarga kekurangan dan ayah yang tidak bertanggung jawab. Hal itu membuat Seo young sangat membenci ayahnya. Kematian ibunya, pada akhirnya, semakin menambah rasa kebenciannya itu. Lee Sang woo, saudara kembarnya, adalah satu-satunya orang yang dia sayangi setelah kepergian ibunya. Hidupnya yang keras mebuatnya menjadi wanita yang berambisi dan tidak mau bergantung pada orang lain. Sampai akhirnya dia bertemu dengan Kang Woo jae. Pria kaya yang memiliki harga diri sangat tinggi tapi sangat mencintai Seo young.

Pada episode-episode awal ceritanya, menurut saya, emang masih agak umum. Yah seputar perjuangan seorang pria untuk meluluhkan hati wanita yang dia cintai. Ayah Seo young sendiri mulai berusaha berubah setelah kematian ibu Seo young. Tapi langkah awal tidaklah pernah mudah.

Konfliknya kemudian menjadi semakin menarik ketika Seo young lebih memilih Kang Woo jae daripada keluarganya. Dia rela berbohong pada keluarg Wooo jae dengan berkata bahwa ayahnya sudah meninggal agar dia bisa menikah dengan Woo jae. Karena kebohongannya itu, dia pun harus memutuskan hubungannya dengan Sang woo karena Sang woo tidak mau mengikuti permintaan Seo young untuk ikut berbohong tentang ayahnya.

Seo young memang akhirnya menikah dengan Woo jae. Tapi setelah tiga tahun pernikahan mereka, sedikit demi sedikit kebohongan Seo young pun mulai tebuka.

Saya juga tidak tahu akhirnya akan seperti apa karena drama ini sendiri masih tayang di Kore sana. Saya sendiri baru nonton sampai episode 13. Kalau Chingu gimana? Ada yang sudah nonton dramanya? Kalau ada, boleh tulis pendapatnya di kolom komentar.

3 comments:

  1. aku pernah nonton episode awal aja mbak... n ikut nangis pas ibu seo young meninggal. selebihnya aku belum nonton coz episodenya panjang niatnya nunggu DVD nya keluar aja. maklum saya ga punya KBS word jadi ga bisa liat...

    jadi tahu cerita selengkapnya dari mbak diana... hmm berharap mbak diana update terus drama ini, ya sebulan sekali juga ga apa2... cerita singkatnya aja gitu...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ok. Diusahakan.

      Saat ibunya Seo young meninggal emang sedih tapi adegan saat Seo young memutuskan untuk meninggalkan ayahnya dan Seo woo juga tidak kalah sedih. Menucur deh tuh air mata pas nonton episode 10 T_T

      Delete
  2. oya yg kgen Song Joong Ki ma Moon Chae Won dan suka baca fanfic, aku nemu fanfic ChaeKi couple di http://maijeli.blogspot.com/ #just info

    ReplyDelete