03 May 2010

Sejarah Quidditch

Buat pecinta Harry Potter, pasti tahu olahraga Quidditch. Yup, ini adalah olahraga yang paling populer seperti halnya sepak bola yang ada di dunia kita-para Muggle. Tapi ada yang tahu tidak sejarah Quidditch itu kayak gimana?
Quidditch pertama kali dimainkan di Rawa Queerditch. Saat itu bola yang digunakan hanya Quaffle dan 2 buah batu yang disihir yang merupakan cikal bakal Bludger. Golden Snitch baru muncul pada pertengahan abad ke13 dan kemunculannya terbilang unik.
Golden Snidget adalah seekor burung kcl yang dapat terbang dgn sangat cepat. Saking cptnya, para penyihir saling berlomba untuk menangkapnya. Kemudian, seorang penyihir bernama Bragge membawa seekor Snidget di dalam sangkar dan melepaskannya di tengah-tengah pertandingan. Dia berkata, siapa pun yang berhasil menangkap Snidget itu akan mendapatkan 150 Galleon (sekarang diganti dgn poin). Karena kejadian itu, Snidget pun diikutkn dalam Quidditch. Akan tetapi, karena populasinya yang semakin berkurang Kementrian pun melarangnya. Seorang ahli metal tergerak untuk menciptkan bola yang memiliki kemampuan yang sama dgn Snidget agar daya tarik dalam pertandingan Quidditch tdk memudar akibat adanya larangan tersebut. Bola itulah yang kemudian dikenal sebagai Golden Snitch.

0 comments:

Post a Comment